MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM - Camat Tallo, Alamsyah Sahabuddin, S.STP, M.Si menghadiri kegiatan pesta rakyat dalam memperingati HUT Kemerdeka...
MAKASSAR, SUARATIPIKOR.COM - Camat Tallo, Alamsyah Sahabuddin, S.STP, M.Si menghadiri kegiatan pesta rakyat dalam memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-78 Tahun tingkat Kelurahan Ujung Pandang Baru, Kecamatan Tallo, Sabtu, (26/08/2023) malam.
Camat Tallo, Alamsyah Sahabuddin, S.STP, M.Si dalam sambutannya mengajak warga kelurahan Ujung Pandang Baru mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif, terutama generasi milenial.
Menurut Alamsyah, generasi milenial merupakan agen perubahan yang memiliki tanggungjawab melanjutkan perjuangan kemerdekaan dan mempertahankannya. Cara mengisi kemerdekaan bagi generasi milenial, yaitu belajar dengan sungguh-sungguh dan menciptakan kondisi masyarakat yang aman dan saling toleransi.
"Pelaksanaan pesta rakyat ini tidak bisa terlaksana tanpa ada peran serta dari semua pihak. Oleh karena itu di momen kemerdekaan kali ini saya berharap kita semua tetap menjaga kekompakan.
Turut hadir pada kegiatan tersebut, Danramil Tallo, Lurah Ujung Pandang Baru beserta jajarannya, Ketua TP-PKK Kelurahan Ujung Pandang Baru, Pj. Ketua LPM se Kecanatan Tallo, Pj. Ketua RT dan RW se Kelurahan Ujung Pandang Baru, Ketua FKPM Kecamatan Tallo, Andi Mansur Kapati, tokoh masyarakat, agama, pemuda dan warga setempat.
Laporan: Rusdi
Editor: R Damaris
Tidak ada komentar