TANJUNG SELOR - Dengan Tema “Membentuk SDM Kreatif , Inovatif dan Adaptif” Korem 092/Maharajalila menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) kreat...
TANJUNG SELOR - Dengan Tema “Membentuk SDM Kreatif , Inovatif dan Adaptif” Korem 092/Maharajalila menggelar Komunikasi Sosial (Komsos) kreatif dengan Komponen Masyarakat yang ada di wilayah Kalimantan Utara, bertempat di Makorem 092/Maharajalila, Rabu(24/11/2021).
Kegiatan tersebut dibuka oleh Danrem 092/Maharajalila Brigjen TNI Suratno, S.I.P, acara ini mengangkat tema “Membentuk SDM Kreatif , Inovatif dan adaptif” Kegiatan yang merupakan Kegiatan komsos berlangsung selama satu hari, pesertanya berasal dari wilayah Kota Tanjung Selor.
Dalam sambutannya, Danrem 092/Maharajalila menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran dan partisipasi para undangan yang ada di wilayah Kalimantan Utara khususnya Kota Tanjung Selor atas kesediaannya menjadi peserta pada Komunikasi sosial Kreatif Korem 092/Maharajalila.
“Kegiatan ini dilaksanakan, selain untuk meningkatkan hubungan silaturahmi antara Korem 092/Maharajalila dengan komponen bangsa yang ada diwilayah Kota Tanjung Selor, juga diharapkan dapat menjadi salah satu wadah kreatifitas dan apresiasi seni bagi peserta pergelaran dalam mengembangkan minat dan bakat yang dimiliki, sehingga seni dapat tumbuh berkembang sebagai khasanah budaya bangsa yang diakui oleh dunia internasional sebagai warisan Budaya asli Indonesia”. Tuturnya
Di akhir sambutannya Danrem mengharapkan kegiatan ini dapat membangkitkan Seni dan Budaya di wilayah Kota Tanjung Selor melalui kreasi, inovasi dan kolaborasi yang diharapkan dapat terwujud serta terbentuknya karakter dan jati diri sebagai bangsa Indonesia yang berjiwa Patriotisme. Hal ini sesuai dengan tema yaitu “Membentuk SDM Kreatif, Inovatif dan Adaptif”. (Penrem 092/Mrl)
Editor: A2W
Tidak ada komentar