Page Nav

HIDE

Grid

GRID_STYLE

Classic Header

{fbt_classic_header}

Header Ad

Breaking News

latest

Ini Penjelasan Kasi Ops Rem 142/Tatag Terkait Latihan Penanggulangan Bencana Alam

MAMUJU TENGAH - Pelaksanaan latihan penanggulangan bencana alam dihari ketiga, kini memasuki latihan driil taktis yang dipusatkan di Desa R...



MAMUJU TENGAH - Pelaksanaan latihan penanggulangan bencana alam dihari ketiga, kini memasuki latihan driil taktis yang dipusatkan di Desa Randomayang Kab. Mamuju Tengah oleh Korem 142/Tatag. Kamis (22/10/20)

Skenario latihan terpusat pada korban bencana banjir, seluruh peserta latihan telah mengetahui tugas dan fungsi masing - masing, mulai dari evakuasi korban, penanganan pengungsi, pemeriksaan Kesehatan dan pencarian korban serta tugas - tugas lainnya.

Kasi Ops Rem 142/Tatag Letkol Inf. Rudi Setiawan ketika dihubungi oleh awak media mengatakan, tidak dapat dipungkiri bahwa keterlibatan TNI dalam Penanggulangan bencana alam sangat dibutuhkan, selain sebagai alat pertahanan Negara, TNI juga bertugas membantu masyarakat dan Pemerintah Daerah dari bencana alam baik berupa tanah longsor, banjir, gempa dan sunami serta bencana alam lainnya.

" Ketika usai latihan, akan dilaksanakan kaji ulang terhadap seluruh materi latihan, gunanya agar peserta benar benar dapat memahami letak kesalahan yang dilakukan ketika pelaksanaan latihan " Ucap Kasi Ops Korem 142/Tatag. (AH)

Editor: A2W.

Tidak ada komentar